Beberapa klub Inggris juga punya duet yang mematikan. Striker Robin van Persie-Wayne Rooney (Manchester United), kemudian Daniel Sturridge-Luis Suarez (Liverpool) dan Alvaro Negredo-Sergio Aguero (Manchester City).
Siapa yang terbaik dari tiga duet penyerang tersebut. Untuk jawabannya pasti tidak akan objektif. Fans MU pasti memilih Van Persie-Rooney. Disisi lain Livepudlian mengklaim kalau Sturridge-Suarez lebih baik.
Duet Robin van Persie-Wayne Rooney
Susah menganalisa kualitas duet Van Persie dan Rooney melihat grafik menurun Setan Merah pada musim ini. Tetapi kemampuan keduanya untuk saling mengisi cukup terasa.
Robin Van Persie yang berdiri di depan Rooney telah mencetak enam gol di Liga Premier musim ini. Sedangkan Rooney mampu mencetak lima gol yang sebagian dihasilkan dari free kick.
Duet Luis Suarez dan Daniel Sturridge
Luis Suarez and Sturridge. Begitulah publik Inggris menyebutnya. Kualitas keduanya tidak bisa diragukan lagi. Dua pemain ini membuat The Reds kembali ke performa terbaiknya. Luis Suarez dan Sturridge dinilai duet yang saling melengkapi.
Duet Alvaro Negredo dan Sergio Aguero
Kerjasama Negredo dan Aguero menjadi momok yang menakutkan bagi banyak bek lawan. Kolaborasi keduanya menghasilkan kuat di udara ditopang daya jelajah tinggi dilengkapi tembakan kuat dan akurat.
Kun Aguero adalah tandem yang pas untuk menemani Negredo di lini depan City. Sedangkan Negredo juga merupakan seorang eksekutor dan jago dalam bola bola udara meskipun ia mempunyai kekurangan dalam hal kontribusi ketika timnya sedang dalam keadaan bertahan.

No comments:
Post a Comment