"Kami harus memastikan tim ini bisa tetap berada di jalurnya dan terus berkembang," kata Demichelis, Jumat (8/11).
"Kami memainkan sepakbola efektif dan kami bisa bersaing untuk mendapatkan hasil yang penting."
"Di Liga Champions, yang terpenting adalah kami bisa menembus babak gugur. Selalu penting memiliki target yang lebih besar dari apa yang Anda raih sebelumnya. Menembus babak 16 besar adalah target kami dan kami sudah mencapainya."
"Namun jalan masih panjang. Sekarang, sangat penting memenangi dua laga berikutnya dan memastikan tim bisa bertahan di jalur yang diinginkan pelatih," tandasnya.

No comments:
Post a Comment